Memotong KTP Hasil Scan (pemindai) Menggunakan Galeri GThumb
Ketika kita ingin mengirim hasil pindai (scan) KTP kepada orang lain sebaiknya atur ukuran hasil scan dibawah 100kB sehingga mudah kita unggah dan diunduh oleh penerima. Seperti kita ketahui secara baku komputer Linux Destop pasti menyertakan aplikasi galeri baku (bawaan), aplikasi galeri foto yang baik pasti memiliki fasilitas potong memotong gambar ini.Pada bahasan ini kami menggunakan aplikasi galeri Gthumb, berikut langkahnya:
1. Buka berkas (file) KTP hasil scan menggunakan aplikasi pengolah berkas, lalu klik kanan => buka dengan => GThumb
2. Potong (krop) tepi sisa gambar KTP
3. Perhatikan bilah status dikanan bawah jika sudah dibawah 100kB, kita lanjutkan dengan menyimpan berkas dengan nama lain dengan cara: Klik kanan gambar => Simpan dengan ...
4. Format berkas tetap menggunakan .jpg => lalu klik simpan
5. Berkas gambar scan KTP dengan ukuran dibawah 100kB siap digunakan.
Pada kasus ini juga bisa diterapkan untuk gambar hasil scan yang lain seperti Ijazah, Sertifikat, CV dan lainnya.